Kursi gudang lampuku

kursi gudang lampuku


Macam-Macam Bentuk Kursi Taman Cast Iron

Hallo guys, gimana kabarnya nih? Masih semangat kan buat baca artikel dari mimin? Pastinya harus tetap semangat dong, karena kali ini mimin mau bahas macam-macam bentuk kursi taman cast iron yang banyak digunakan untuk taman, pedestrian, hingga ruang publik. Kira-kira apa saja bentuknya? Yuk, simak artikel mimin sampai selesai ya!


Apa Itu Kursi Taman?

Sebelum membahas lebih jauh, sobat logam pasti sudah tahu dong apa itu kursi taman?
Kursi taman adalah jenis kursi yang digunakan di area luar ruangan, seperti taman kota, jalur pejalan kaki, hingga halaman rumah.

Keberadaan kursi taman tidak hanya berfungsi sebagai tempat duduk, tetapi juga mampu menambah keindahan dan kenyamanan suasana lingkungan. Terlebih lagi, kursi taman dengan desain unik dapat meningkatkan nilai estetika suatu area.


Jenis-Jenis Kursi Taman Cast Iron

Tahukah sobat logam? Ternyata kursi taman cast iron memiliki banyak bentuk dan model, loh. Berikut ini beberapa jenis kursi taman cast iron yang sering digunakan:


Kursi Taman Besi Cor Sandar

Kursi taman besi cor sandar biasanya menggunakan material besi cor pada bagian kaki, sedangkan sandaran dan dudukannya dipadukan dengan material kayu. Perpaduan dua material ini memberikan kesan kuat sekaligus estetis.


Kursi Taman Cast Iron Non Sandar

Berbeda dengan tipe sandar, kursi taman cast iron non sandar tidak memiliki sandaran punggung. Meski begitu, kursi ini tetap nyaman digunakan dan umumnya juga memadukan material cast iron dan kayu, sehingga tampil simpel namun tetap menarik.


Kursi Kasepuhan

Kursi kasepuhan umumnya hadir dalam satu set lengkap yang terdiri dari kursi dan meja. Material yang digunakan adalah full aluminium casting dengan detail ukiran penuh yang unik dan antik. Dengan desainnya yang klasik dan elegan, kursi kasepuhan sangat cocok ditempatkan di teras rumah untuk menambah nilai estetika.


Kursi Taman Tipe Elegan Custom Lar Gurda

Jenis kursi ini masih termasuk dalam kategori kursi sandar. Namun, yang menjadi pembeda utama terletak pada bagian sandarannya.
Pada bagian tersebut, kursi taman tipe elegan ini dirancang dengan custom batik lar gurda yang khas. Desain ini menjadikannya pilihan tepat untuk kota atau kawasan yang ingin menonjolkan identitas dan ikon daerah melalui motif batik.


Kursi Sandar Antik Full Aluminium Casting

Kursi sandar antik ini dibuat menggunakan material full aluminium casting, tanpa perpaduan kayu pada bagian sandaran maupun dudukan. Desainnya yang detail dan klasik membuat kursi ini memiliki nilai estetika lebih tinggi dibandingkan kursi sandar pada umumnya.


Kursi Tipe Satu Orang

Sesuai dengan namanya, kursi tipe satu orang atau one person bench hanya diperuntukkan bagi satu pengguna. Desainnya dibuat khusus agar tetap nyaman dan proporsional untuk satu orang duduk.


Kursi Taman Lingkar Pohon

Kursi taman lingkar pohon memiliki desain yang paling unik dibandingkan jenis lainnya. Bentuknya melingkari batang pohon, sehingga terlihat menyatu dengan alam.
Pada bagian kaki, kursi ini menggunakan material casting, sedangkan dudukannya biasanya terbuat dari kayu yang disusun melingkar mengikuti bentuk pohon.


Penutup

Nah, itu dia beberapa macam-macam bentuk kursi taman cast iron yang bisa sobat logam pilih. Menarik semua, kan?
Memang, kursi taman sebaiknya memiliki daya tarik tersendiri agar pengunjung tertarik untuk duduk, bahkan menjadikannya sebagai spot foto yang estetik.

Buat sobat logam yang ingin menambahkan furniture cast iron berkualitas, yuk langsung pesan di Gudanglampuku (Putra Sari Logam). Sobat logam bisa melakukan custom desain, mulai dari bentuk, material, warna, hingga aksesoris tambahan.

Setiap produk Gudanglampuku telah melalui proses quality control, jadi kualitasnya tidak perlu diragukan lagi.


Kontak Pemesanan Kursi Taman Cast Iron

📍 Alamat
Batur Baru, Tegalrejo, Ceper, Klaten 57465

📞 Telepon
T : (0272) 551 480
P : 0813 9300 6025

📧 Email
marketing@gudanglampuku.com

Comments are disabled